Bupati Samosir Hadiri Deklarasi Pemilu Damai dan Tandatangani Kesepakatan Bersama Pilkada 2024

    Bupati Samosir Hadiri Deklarasi Pemilu Damai dan Tandatangani Kesepakatan Bersama Pilkada 2024

    SUMUT-Bupati Samosir didampingi Pj Sekertaris Daerah Rita Tavip Megawati dan sejumlah kepala Dinas menghadiri Deklarasi Pemilu Damai yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara di Hotel Grand Mercure, Medan, Rabu (27/9/2023).

    Deklarasi Pemilu Damai 2024 tersebut pimpinan langsung Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara Hassanudin dan dihadiri Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (BB) Mochammad Hassan, Kepala Kejaksaan Tinggi Sumut Idianto, Wakil Kepala Kepolisian Daerah Wakapoldasu Jawari

    Selain itu, juga dihadiri Bupati dan walikota se-Sumatera Utara dan perwakilan partai politik, bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu)

    Setelah mengikuti rangkaian kegiatan Deklarasi Pemilu Damai, Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan seluruh Bupati dan walikota juga melakukan penandatanganan kesepakatan pendanaan bersama Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024 dengan Pj Gubernur Sumatera Utara.

    Penjabat (Pj) Gubernur Sumut Hassanudin dalam kesempatan itu mengatakan, bahwa anggaran yang dikucurkan untuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) itu sebesar Rp 1 triliun.

    “Dana yang dikucurkan dari anggaran pemerintah daerah dan provinsi itu Rp1 triliun, sesuai dengan tahapan Pemilu, Rp1  triliun itu untuk KPU dan Bawaslu, ”kata Hassanudin, usai penandatanganan di Hotel Grand Mercure.

    Hassanudin juga menyampaikan, penandatanganan tersebut menjadi tanda sinergitas antara Pemprov dengan Pemkab/Pemko. “Pelaksanaan kegiatan ini kita harapkan kiranya dapat meningkatkan sinergitas penyelenggaraan Pemilu 2024 terutama dalam aspek penganggaran, ”katanya lagi

    Hassanudin juga mengatakan, sinergi sangat diperlukan untuk menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak. Untuk itu, ia mengajak seluruh pihak termasuk masyarakat, untuk bersinergi menyukseskan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak.

    “Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, dukungan masyarakat untuk menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak ini sangat dibutuhkan, ini merupakan tugas mulia, dengan bergandengan tangan, kita pasti bisa menyukseskan kegiatan ini, ” kata Hassanudin

    Selain itu, Hassanudin juga mengajak media untuk senantiasa menyampaikan pesan-pesan positif. Sehingga Pemilu dan Pilkada serentak 2024 dapat kondusif dan sukses dilaksanakan. “Sosialisasikan untuk kita semua, karena ini harapan kita bersama, media berpegangan tangan beritakan hal positif dan hal yang baik untuk kemajuan kita bersama, ” ujar Hassanudin.

    Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sumut Ardan Noor kegiatan tersebut dilakukan bertujuan untuk menetapkan kesepakatan pendanaan bersama pilkada serentak 2024 antara Pemprov Sumut, kabupaten, dan kota. “Pendanaan bersama ini tentunya akan dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, ” kata Ardan. ()

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Deklarasi Pemilu Damai 2024 di Sumut, Pj...

    Artikel Berikutnya

    Kota Siantar Dijuluki Kota Pendidikan, Saat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Pemerintah Kabupaten Simalungun Akhirnya Kembalikan Fungsi Pantai Bebas Jadi Ruang Terbuka Publik Parapat
    17 Agustus 2022, PT ASDP Akan Berlakukan Tiket Digital Toba Ferizy di Lintasan Ajibata-Ambarita
    Guru Yang Dilaporkan Yuni Sitohang Divonis 1 Bulan Percobaan Oleh Hakim
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Balap Sepeda Road Race PON XXI 2024 Aceh-Sumut Finish di Kota Touris, Peraih Medali Asal Jawa Timur Promosikan Kacang Parapat
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Lanal Tanjung Balai Asahan Berhasil Gagalkan Upaya Penyelundupan 21 Kg Narkotika Jenis Sabu Senilai 25 Milyar
    Salah Satu Media Online Sebutkan WBP Main Medsos, Nimrot Sihotang Gerak Cepat
    Menparekraf Apresiasi Penyelenggaraan Danau Toba Rally Asia Pacific Rally Championship
    Satlantas Polrestabes Medan Kerap Lakukan Tilang Tanpa Cantum Briva, Uangnya Kemana?

    Ikuti Kami